Sabtu, 05 April 2014

TUGAS TIK 2

TIK.2
KARAKTERISTK JAMUR Candida albicans BERBASIS FERMENTASI KARBOHIDRAT PADA AIR BAK WC SEKOLAH MENENGAH DI KELURAHAN ALALAK UTARA
Oleh : aminuddinpatra@gmail.com*)

ABSTRAK
Jamur Candida albicans secara alami terdapat dalam tubuh sebagai flora normal. Jamur ini dapat menyebabkan keputihan pada vagina yang disebut kandidiasis vaginitis. Air yang menggenang di toilet umum mengandung 70% jamur Candida, sedangkan air yang mengalir dari keran toilet umum mengandung kurang lebih 10-20% jamur pemicu rasa gatal bahkan keputihan.
Metode penelitian yang digunakan yaitu metode deskriptif dengan observasi lapangan dan pemeriksaan laboratorium. Pemeriksaan laboratorium meliputi pemeriksaan pH air, pemeriksaan biakan pada media Sabouraud Dekstrosa Agar, pemeriksaan Gram, uji Germ tube dan uji fermentasi karbohidrat. Sampel penelitian adalah jamur Candida Albicans pada air bak WC siswi di sekolah menengah kawasan Alalak Utara Banjarmasin dengan rincian SMP 13 Banjarmasin 3 buah bak; SMP 21 Banjarmasin 3 buah bak; dan SMA 8 Banjarmasin 7 buah bak.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa dari 10 sampel bak WC siswi yang diperiksa di SMA Banjarmasin, 8 bak WC (80%) mengandung jamur Candida albicans dan 2 bak WC (20%) tidak mengandung jamur Candida albicans. Kandungan jamur Candida albicans yang terdapat pada air bak WC siswi di SMP 13 Banjarmasin sebesar 33,3%, SMP 21 Banjarmasin sebesar 100%, dan SMA 8 Banjarmasin  sebesar 100%.

PENDAHULUAN
Mikrobiologi adalah ilmu yang mempelajari tentang organism yang berukuran mikrospis dengan objek yang dipelajari meliputi virus, bakteri, ragi/jamur, dan beberapa organism kecil yang harus dilihat dengan menggunakan mikroskop. Organisme tersebut melimpah di sekitar kita dan bahkan hidup sebagai flora normal pada permukaan tubuh manusia, tidak terkeuali sejenis jamur Candida albicans yang sering menimbulkan masalah seperti gatal pada organ kewanitaan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar